Sidikkrinal.com, Sumenep — Khidmat Ibu Rumah Tangga (Khirata Foundation) kembali menggelar kegiatan rutin bulanan dengan mengadakan pelatihan pembuatan lilin daur ulang bagi ibu-ibu dan anak-anak yatim. Kegiatan yang merupakan Part II ini dilaksanakan pada Kamis (25/12/2025) di Basecamp Khirata Foundation, Perumahan Griya Mitra Land, Kota Sumenep.
Pelatihan tersebut diikuti oleh 30 peserta, terdiri dari 15 sahabat yatim dan 15 ibu-ibu wali, sebagai lanjutan dari program penguatan keterampilan berbasis ekonomi kreatif. Melalui praktik pembuatan lilin daur ulang, peserta diajak untuk mengasah keterampilan sekaligus membangun mental kemandirian sejak dini.
Koordinator Lapangan Khidmat, Siti Aisyah Ainur, yang akrab disapa Iis, menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya bertujuan edukatif, tetapi juga diarahkan sebagai peluang usaha rumahan yang berkelanjutan.
“Di era sekarang, kita dituntut memiliki lebih dari satu sumber penghasilan. Tidak bisa hanya bergantung pada satu pekerjaan saja, terlebih bagi perempuan kepala rumah tangga atau janda yang menjadi dampingan Khirata Foundation. Mereka harus dibekali keterampilan dan kreativitas,” ujar Iis.
Dalam praktik tersebut, peserta menggunakan bahan sederhana seperti lilin bekas, sumbu, kesumba klasik, serta pepaya yang dimanfaatkan sebagai cetakan alami. Proses peleburan lilin dilakukan dengan pemanasan api kecil agar tetap aman dan mudah dipraktikkan di rumah.
Kegiatan ditutup dengan pembacaan Barzanji, mengingat pelaksanaan khidmat bertepatan dengan bulan Rajab, yang memiliki nilai spiritual dalam sejarah Islam, termasuk peristiwa berpindahnya Nur Muhammad dari ayahanda Rasulullah kepada ibundanya, Siti Aminah. Selain itu, peserta juga mendapatkan pemaparan singkat mengenai peristiwa Isra Mikraj dan perintah shalat yang diterima Nabi Muhammad SAW.
Adapun donatur pada kegiatan khidmat kali ini berasal dari Owner Sateku Guleku, Rika, serta dukungan internal dari tim Khirata Foundation.
0 Komentar